Senin, 16 September 2013

JILBAB YANG TERNODA Oleh Putri Nur Adinda

Bismillahhirohmannirohim................

Assalamu'alaikum:wr'wb..................


Duh Gusti........
Seiring berubahnya zaman
Mengapa semuanya juga ikut berubah!!
Bahkan akhlakpun kian liar mengikuti perkembangan Dunia
Semua dipertaruhkan atas nama Dunia

Sedihku kian merajam
Ketika melihat jilbab itu ternoda
Jilbab yang menjadi pakaian berharga muslimah
Kini telah menjadi barang mainan semata
Oleh segelintir orang yang tak siap tuk mengkerudungi hatinya

Jilbab yang menjadi lambang kesucian
Kini telah menjadi fashion belaka
Semua dilakukan hanya karena tren Dunia

Kasihan dikau wahai jilbab!!
Andai engkau bisa menangis
Aku yakin,akan begitu banyak air mata yang kau tumpahkan
Ulah dirimu dijadikan topeng belaka....

Astagfirullaha'Azhiim.......
Tercabik rasanya nuraniku
Melihat jilbab itu kini menjadi barang murahan
Di tangan oknum yang tak mengerti akan arti jilbab nan suci
Begitu banyak jilbab yang ternoda
Yang hanya sebagai hiasan penutup kepala
Namun tidak mampu menutupi hati dari debu Dunia

Duh Rabbi.....
Apakah kiamat itu akan segera hadir??
Jilbab hanya sebagai hiasan mempercantik tubuh
Hingga jilbab itu kian ternoda
Dikala si empunya tak memiliki rasa malu

Ampuni Aku Ya Rabbyi...
Karena hatiku sempat menggigil marah
Melihat jilbab nan suci itu terlempar di lembah nafsu

Sungguh ku tak menyangka
Serendah itu arti jilbab di mata mereka
Hingga membiarkan jilbabnya ternoda
Dengan membuat jilbab itu menjadi saksi
Atas sentuhan dan kecupan yang terjadi
Dalam ikatan yang di atas namakan cinta

Sungguh tak adil rasanya jika cinta menjadi kambing hitamnya
Muslimah sejati akan selalu memelihara malu
Dan takkan membiarkan jilbabnya ternoda
Hanya karena cinta Dunia
Muslimah sejati hanya akan menyerahkan diri
Kepada suaminya tercinta
Dan hanya tunduk pada aturan Illahi Rabbii

Tidak ada komentar:

Posting Komentar